Kemuliaan Akhlak Rasulullah SAW

 📒Kemuliaan Akhlak Rasulullah SAW

🧕🏻Ustadzah Syarifah Nadzirah Almusawa

🗓️Kamis, 20 Oktober 2022

⏰19.30

📍Zoom MT. Banaat Az-Zahro



•Rasul adalah manusia yang paling mulia, paling berakhlak, "Sesungguhnya engkau Muhammad memiliki akhlak yang agung"

•Di kitab Maulid Simtudduror di bab paling akhir membahas akhlak Nabi Muhammad, "Nabi Muhammad SAW telah disifati dengan akhlak-akhlak yang baik" semua akhlak baik ada pada beliau

•Jika ada penulis yg mampu menuliskan beratus2 lembar pun tidak akan bisa menjelaskan akhlak Nabi, saking agungnya akhlak Nabi

•Nabi akan tetap senang jika mendengar setiap umatnya memujanya memujinya dengan sholawat, karna ketika umatnya memujinya, maka Nabi Muhammad SAW akan mendatangkan kebaikan untuk orang tersebut

•Lisan kita yg kotor sebenarnya tidak pantas untuk memuji Nabi, tapi karena semakin (lisan) kita sibuk untuk memuji Nabi, maka perlahan lisan kita yg kotor akan berkurang dengan sendirinya

•Dikatakan oleh Habib Ali Muhammad Alhabsyi "Nabi Muhammad SAW tidak pernah melakukan hal kecuali itu adalah hal yang baik"

•Sebelum Nabi Muhammad SAW belum diangkat sebagai Nabi, seluruh penduduk di kota Mekkah itu percaya dengan Nabi karena Nabi Muhammad digelari Al-Amin karena beliau sangat amanah

•Pertama Nabi mendapatkan wahyu, Allah SWT perintahkan untuk menyebarkan ajaran Islam diam-diam, ketika ada saudara terdekatnya mengikuti ajaran Islam, lalu Allah perintahkan untuk menyebarkan ajaran Islam secara terbuka

•Nabi ketika masa remajanya menjadi penggembala kambing karena untuk membantu pamannya Abu Thalib

•Nabi Muhammad SAW di waktu remaja pernah ingin mengikuti kebiasaan "begadang" remaja di lingkungannya yang sedang menyetel musik, ketika Nabi mendekati kumpulan remaja tersebut, sebelum Nabi Muhammad mendengar alunan musik tersebut, pendengaran beliau Allah tutup hingga Nabi terjatuh dan tertidur hingga esoknya. Sejak saat itu Nabi tidak pernah lagi penasaran dengan kebiasaan "begadang" remaja di lingkungannya 

•Nabi adalah orang yang tawadhu (rendah hati, tidak sombong)

•Nabi tidak ingin dipuji secara berlebihan, sebagaimana Nabi Isa dipuji oleh kaumnya, maksudnya adalah setinggi apapun pujian kita terhadap nabi Muhammad, tidak ada pujian kita yang sampai mempertuhan beliau

•Orang yang sombong disebut Al Mutakabir, yaitu orang yg kecil tapi mengganggap dirinya besar

•Nabi Muhammad SAW adalah selayaknya seorang ayah yg penuh kasih sayang terhadap anak yatim dan janda yang lemah

•Nabi berkata pada sahabatnya "Aku dan orang yg memelihara anak yatim seperti ini (dua jari yg berdekatan)" yg artinya kedudukannya itu dekat

•Nabi memiliki banyak istri, dan diantaranya Nabi menikahi janda-janda (setelah wafatnya Sayyidah Khodijah)

•Nabi memiliki banyak istri bukan karena mengedepankan nafsu

•Nabi diciptakan oleh Allah untuk menjadi Uswatun Hasanah (tauladan yang baik), artinya Allah meyakinkan bahwa kita umatnya mampu meneladani beliau (walaupun mungkin tidak sesempurna Nabi)

•Nabi Muhammad diciptakan untuk diikuti oleh seluruh umat kenapa harus dalam bentuk manusia? Karena agar kita dapat dengan mudah mencontoh dan meneladaninya

•Salah satu kemuliaan akhlak Nabi yaitu sifat penyabarnya. Cobaan awal Nabi pada saat menyampaikan dakwah -> dipukuli, dihina, dikata2in, dilempari batu tetapi Nabi tetap sabar 

•Aamul Huzni‎ (Tahun Kesedihan), tahun dimana 2 kecintaan nabi Muhammad meninggal dunia (ditinggal oleh pamannya Abu Thalib lalu ditinggal istrinya Sayyidah Khodijah), tetapi Nabi memilih husnudzon pada Allah, hingga Nabi mendapatkan hadiah dari Allah yaitu peristiwa Isra Miraj dari kota Mekkah ke Masjidil Aqsa lalu sampai pada Sidratul Muntaha bertemu Allah

•Nabi Muhammad SAW berkata "Sesungguhnya sifat sabar hanya bisa dimiliki ketika kita berusaha"

•Orang yang sabar adalah orang yg bisa mengontrol hawa nafsu serta rasa marah/ amarahnya

•Berbaik sangka lah pada Allah, ketika mendapat ujian sikapi dengan sabar dan husnudzon pada Allah

•Satu-satunya dosa yg tidak diampuni Allah adalah yg menyangkut pada orang lain [Ex. Menyakiti hati orang lain]

•Kisah Imam Hasan Al Basri -> Beliau difitnah, lalu Imam Hasan memberikan hadiah pada orang yg menggibahi dirinya, orang tersebut bertanya "Kenapa kamu memberikan hadiah?", lalu Imam Hasan berkata "Saat engkau membicarakan seseorang, engkau sudah membagikan pahalamu kepada orang tersebut"

•Dinamakan ibadah, ketika kita meninggalkan maksiat, membenahi diri dari maksiat [Ex. Bahagiakan orang tua, jauhi maksiat, tinggalkan ghibah]

•Jangan sampai kita banyak sholawat, tapi banyak juga ghibahnya (Niatnya ingin menyenangkan hati Nabi, tapi juga menyakiti hati Nabi karena berghibah)


QnA Kesimpulan

•Jangan memujiku sebagaimana orang Nasrani memuji nabi isa secara berlebihan hingga mempertuhan Nabi Isa

•Batasan memuji nabi ialah memuji dengan sifat-sifat mulianya sambil meyakini sifat tersebut 

•Sholat itu mencegah dari kemungkaran (jika khusyuk)

•Cara menghadirkan Nabi saat Mahalul Qiyam

Menghadirkan Nabi saat Mahalum Qiyam, saat awal mengikuti maulid tinggalkan dulu pikiran2 selain yg berkaitan dengan Nabi, kosongkan hati agar bisa terisi dengan kecintaan pada Nabi Muhammad SAW 

•Pilih circle yg baik, agar kau selalu menuju pada kebaikan. 


Kemuliaan Akhlak Rasulullah SAW

Rasulullah adalah makhluk yang paling mulia akhlak nya, dari habib Ali bin Muhammad al Habsyi Rasulullah telah disifati dengan akhlak yang baik, yang mana sampai lembaran buku sebanyak apapun tidak akan pernah cukup menggambarkan keindahan, keagungan, dan mulianya sifat Rasulullah. Yang benar-benar tau bagaimana akhlaknya Rasul adalah Allah, kita hanya tau sebagiannya saja.

Rasul tak butuh sholawat dari kita, tapi Rasulullah senang karena dari sholawat itu akan mendatangkan kebaikan bagi diri kita. Lisan kita sebenarnya tak pantas untuk mengucap nama agung itu tapi Rasulullah senang jika kita memuji beliau. 

Nabi Muhammad tidak pernah mengatakan dan melakukan kemaksiatan, yang beliau lakukan semuanya adalah kebaikan pun bahkan sebelum masa kenabian, beliau dikenal seantero Makkah sebagai al amin yaitu yang terpercaya. 

Allah menjaga Rasul daripada kemaksiatan. Salah satu sifat mulia Rasulullah adalah sifat tawadhu, salah satu contoh nya beliau berkata pada para sahabat nya “janganlah kalian memuji diriku seperti kaum Nasrani memuji Isa As”. Rasulullah tak pernah pilih kasih dan menyamaratakan umatnya dengan kasih yang sama, beliau akan segera memenuhi panggilan bahkan dari seorang faqir sekalipun. 

Nabi itu adalah sosok ayah bagi para anak yatim dan janda yang lemah, sungguh rasul akan Bersama dengan orang-orang yang menjaga dan memuliakan anak yatim nanti di surga. Rasulullah adalah pelindung untuk para yatim dan janda yang lemah semata-mata hanya untuk menjadi pelindung bukan karena perkara nafsu.

Dikatakan oleh Allah “ dalam diri Rasulullah adalah tauladan bagi yang lain “

Sabarnya Rasulullah pun menjadi salah satu sifat mulia beliau, cobaan beliau sungguh banyak dalam menerima konsekuensi dalam menyampaikan kebenaran, bukan hanya satu tapi bertubi-tubi belum lagi dengan amul huzn atau tahun kesedihan yang dimana beliau kehilangan dua orang tersayangnya di saat cobaan lain pun belum reda, apa yang Rasulullah lakukan ? beliau tetap sabar dan berhusnudzon hingga buah manis pun dipetik oleh beliau yaitu berupa hadiah yang Allah beri “Isra Mi’raj” dan bertemu dengan Allah. 

Sesungguhnya sifat sabar itu kita miliki dengan berupaya, jika kita tak merasakan pahit (ujian) maka kita tak akan pernah tumbuh naik. 

Jika kita tau apa yang akan jadi hadiah dari ujian yang kita hadapi, maka pasti kita akan ketagihan untuk mengulangi ujian itu saking manis hadiah nya. Allah adalah sesuai dengan prasangka hambanya, berbaik sangkalah pada Allah dan hamba-hambanya. 

Pada sisa hari di bulan Maulid ini, mari kita benar-benar gencar memberikan hadiah terbaik untuk Rasulullah, mari menyenangkan hati Rasulullah, dan tinggalkan maksiat karena Rasulullah.


Comments

Popular posts from this blog

AGAR CANTIKMU SAMPAI KE SURGA

Pentingnya Menuntut Ilmu Bagi Muslimah Sebagai Madrasatul Ula

SPECIAL MILAD SAYYIDAH FATIMAH AZ-ZAHRA